Produk ini memiliki bodi baja, panel samping yang dapat diganti, hiasan aluminium, dan desain Lambretta yang tak terbantahkan. Merek skuter terkenal asal Italia ini merayakan ulang tahunnya yang ke-70 dengan memperkenalkan V-Special, yang telah dikenal publik sebagai Vendetta.
Jajaran V-Special ikon Milan ini telah dikembangkan untuk mengantisipasi tingginya permintaan dari para pengendara skuter dan pembuat peraturan. Desain buatan perancang kenamaan KISKA (KTM dan Husqvarna) yang bekerja sama dengan komunitas Lambretta Italia ini merupakan sintesis dari elemen desain klasik dengan interpretasi modern. Mesinnya yang maskulin dikeluarkan dengan nama tipe dinamis V50, V125, dan V200.
Salah satu fitur yang diperkenalkan Lambretta adalah panel samping dua lapis. Fitur ini meliputi arsitektur semi-monokok baja 1,2 mm inovatif yang terinspirasi oleh industri penerbangan. Kedua sisinya ditutup dengan panel yang bisa diganti dengan berbagai bentuk dan warna. Di tahun 2018, V-Special akan dikeluarkan dengan mesin listrik.
Di samping jajaran kontemporernya, Lambretta juga sedang menggarap pengenalan ulang karya klasiknya yang paling ikonik, yaitu GP 200 dan SX 200 di Euro 4 serta versi listrik. Lambretta mengantisipasi permintaan segmen Lamberttisti fanatik yang ingin menambah koleksi mereka dengan versi mutakhir. Saat ini pasar global dibanjiri dengan replika Lambretta klasik dari Tiongkok, India, dan Thailand. Innocenti SA, yang bermarkas di Lugano, yakni perusahaan induk Lambretta baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka akan bersikap ketat terhadap semua peniru dan distributornya untuk menghindari pemboncengan reputasi Lambretta.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi Lambretta Scooter Division; Lambretta GmbH, Tn. Stephan Schmatz, telepon +43 2735 80060 atau kirim email ke marketing@lambretta.com.